Bernostalgia dan Mengetahui Tentang Kereta Uap di Jepang

Kalau dengar kata Jepang, pasti yang terdapat dalam benak kalian pasti negara yang maju dengan teknologi canggih. Ya, bener banget memang Jepang dikategorikan sebagai negara maju yang memiliki berbagai macam teknologi yang canggih, salah satunya di bidang transportasi. Tapi, tahukah kamu, bahwa Jepang dahulunya juga pernah memakai kereta uap loh! nah, bagaimana ya kereta uap di Jepang?

Kereta uap merupakan salah satu kereta legendaris yang ada di dunia, di buat pada tahun 1803, kereta uap digunakan untuk mengangkut mobil. Kereta api uap adalah kereta api yang sistem kerjanya menggunakan tekanan dari uap yang di panaskan menggunakan kayu bakar, batu bara ataupun arang. Namun, West Japan Railway Co. akan menghidupkan kembali kereta uap dengan menggunakan kereta SL Yamaguchi selama 86 hari dengan menganggkut sekitar 245 orang setiap harinya. Tujuannya adalah sebagai sarana pariwisata, dimulai pada 19 maret 2022 sampai 20 november 2022 akan melakukan perjalanan. Stasiun Shin-Yamaguchi di Yamaguchi dan Stasiun Tsuwano di Tsuwano, Prefektur Shimane. 

Kereta wisata YL Yamaguchi ini memiliki sebutan yaitu "kifujin" yang meiliki arti wanita bangsawan. Beberapa artikel menyebutkan bahwa dahulu kereta ini merupakan kereta yang digunakan para bangsawan (kereta mewah), kalau dibandingkan dengan kereta yang ada sekarang memang sangat jauh bentuk dan fasilitasnya, namun yang ingin bernostalgia naik kereta saat masih kecil bisa ikut berwisata dengan kereta YL Yamaguchi. 

Sumber: https://www.asahi.com/ajw/articles/14444185

Comments